Selasa, 04 September 2012

Terus bermimpi dan berusaha menggapainya



Di mana ada kemauan, di situ pasti ada jalan.

Apapun yang kita inginkan, baik atau buruk, semuanya berada di tangan kita.

Coba lihat segala apa yang telah kita miliki. Misalnya pakaian, kendaraan, atau apapun itu, tetap ada satu syarat agar kita bisa menikmatinya: berusaha menggunakannya.

Memang benar baju ini milik kita, tapi kalau kita tidak berusaha untuk berjalan ke lemari dan membuka pintunya lalu mengenakannya, mana mungkin baju ini ada di tubuh kita sekarang?

Perbedaan antara hal-hal yang kita miliki dengan yang tidak, hanyalah apa yang tak kita miliki membutuhkan usaha yang lebih banyak untuk diraih dan dinikmati daripada yang telah kita miliki. Artinya semua sama-sama butuh usaha.

Sebagaimana kita harus berusaha jalan ke lemari dan membuka pintunya untuk mengenakan pakaian yang kita punya, kita pun harus berjalan ke kantor dan bekerja keras untuk meraih kesejahteraan yang kita impikan.

Kunci mencapai keinginan adalah terus bermimpi dan berusaha; dan kunci itu ada di tangan kita sendiri, bukan orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar